Harga Mesin Perontok Padi Terbaru 2021

Di zaman sekarang ini, teknologi semakin berkembang pesat dengan adanya berbagai peralatan modern yang canggih yang diciptakan untuk membantu pekerjaan manusia menjadi semakin ringan. Berbagai alat-alat modern pertanian terbaru diciptakan untuk alat bantu pada saat proses cocok tanam hingga proses panen. salah satu alat pertanian yang sedang dibutuhkan oleh masyarakat saat ini adalah Mesin perontok padi.

lalu, apa sih yang dimaksud dengan mesin perontok padi itu ? simak penjelasanya berikut ini ya.

Penjelasan Tentang Mesin Perontok Padi

Mesin Perontok Padi adalah peralatan yang digunakan dalam proses pasca panen padi untuk merontokkan gabah supaya terpisah dari tangkai atau jeraminya. Mesin ini dibedakan dalam dua jenis yaitu yang digerakkan secara manual dan yang dioperasikan secara mekanis atau dengan bahan bakar. Yang dimaksud di sini tentu saja adalah penggunaan mesin yang memakai bahan bakar.

Cara kerja mesin ini ialah memukul-mukul tangkai padi atau jerami sampai seluruh bulir gabah rontok. Mesin bertenaga diesel umum dipakai untuk mencapai tujuan tersebut. Mesin ini biasanya berkapasitas 40 kg dalam setiap jam pemakaian. Menggunakan tenaga sebesar 5.5 HP dengan bahan bakar bensin.

Mesin thresher pada dasarnya menerapkan kerja yang efektif dan efisien. Sebetulnya merupakan bentuk pengalihan dari yang dulu menerapkan cara konvensional atau manual dan dalam mesin ini diolah secara mekanis. Cara operasional mesin ini pun tak lagi melibatkan tenaga manusia yang dulunya mesti digerakkan lagi menggunakan pedal.

Keuntungan Menggunakan Mesin Perontok Padi

Mempercepat proses yang dikerjakan

Jika Anda membandingkan antara penggunaan mesin dan kinerja manusia, sudah pasti mesin bisa melakukan pekerjaan tersebut dengan lebih cepat. Mesin tak memerlukan waktu istirahat yang lama serta memiliki kapasitas beban kerja yang lebih besar. Anda akan bisa menghemat banyak waktu dibandingkan dengan mempekerjakan orang meski dalam jumlah yang lebih banyak.

Menghemat biaya

Meski harga mesin mahal dibandingkan dengan upah pekerja, mesin setelah Anda beli bisa digunakan sewaktu-waktu dan hingga kapan pun. Jika kreatif, Anda juga bisa menyewakan mesin pertanian yang dimiliki sehingga memiliki tambahan penghasilan untuk menutup biaya pembeliannya.

Sebuah mesin pertanian juga bisa dikategorikan sebagai modal, apalagi jika Anda memiliki skala pertanian cukup luas atau sebagai industri.

Menyempurnakan hasil pekerjaan

Hasil pekerjaan antara manusia dan mesin pun akan berbeda. Mesin bisa melakukan sesuai dengan instruksi yang diberikan dengan hasil yang seragam. Pada manusia terkadang terjadi kelalaian yang bisa mengakibatkan hasil kurang sempurna. Dengan menggunakan mesin, Anda juga bisa membatasi pekerjaan sesuai dengan kebutuhan per hari atau kapasitas yang ingin dipenuhi.

Harga Mesin Perontok Padi Update Terbaru 2021

MESIN POWER THRESHER ADR MPT 1000

Mesin Power Thresher atau Mesin Perontok Padi
Model & Tipe:ADR MPT 1000
Penggerak:Diesel 6.5 HP
Bahan Bakar:Solar
Material:Besi Mild Steel + Cat
Rangka:Besi UNP
Kapasitas Produksi:1000-1200 Kg / Jam
Dimensi Mesin:165 x 115 x 130 cm
Harga:Rp 3.500.000

MESIN POWER THRESHER ADR MDT 360

Mesin Perontok Padi Gabah
Model & Tipe:ADR MDT 360
Penggerak:Listrik 2200 Watt / 220 Volt
Panjang Roller:36 cm
Diameter Roller:32 cm
Kecepatan Roller:1000 rpm
Material:Besi Mild Steel + Cat
Rangka:Besi UNP
Kapasitas Produksi:1000 Kg / Jam
Berat:60 Kg
Dimensi Mesin:115 x 100 x 101 cm
Harga:Rp 4.500.000

Kesimpulan

dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa harga mesin perontok padi jenis POWER THRESHER ADR MPT 1000 mempunyai harga di kisaran 3,5 jt rupiah sedangkan untuk mesin perontok padi jenis POWER THRESHER ADR MDT 360 mempunyai harga di kisaran 4,5 jt rupiah. Menurut kalian, mana nih yang paling cocok untuk kalian gunakan dengan spesifikasi tersebut ? tulis pendapat kalian di kolom komentar ya !

LihatTutupKomentar